SultraNetwork.com - Penasaran dengan resep tongseng ayam pedas yang enak dan lezat, kali ini kami beri resepnya.
Resep ini juga cocok untuk hidangan rumahan bersama keluarga dijamin rasanya tidak mengecewakan.
Berikut ini resep dan cara membuat tongseng ayam pedas yang enak dan lezat.
Baca Juga: Mudah dan Praktis, Berikut Resep Makanan Ikan Gabus Asin, diJamin Enak dan Lezat
Bahan:
- 500 gr paha/dada ayam fillet
- 1 buah jeruk nipis
- 2 lembar daun jeruk angka 8
- 2 lembar daun salam
- 1 batang serai memarkan
- 1 ruas lengkuas geprek
- 500 ml air
- 2 sdm kecap manis
- Garam dan gula secukupnya
- Penyedap jamur secukupnya
- 3 sdm fibercreme
- 3 lembar kol iris kasar
- 1 buah tomat merah iris
- 1 batang daun bawang iris
- Bawang goreng secukupnya
- Minyak untuk menumis
Bumbu halus:
Baca Juga: Aksi Blokir Jalan di Konawe Selatan Meluas, Kali Ini Akses di Puncak Gunung Merah Ditutup
- 3 siung bawang putih
- 5 siung bawang merah
- 1 buah cabai merah besar
- 25 buah cabai rawit
- 2 butir kemiri sangrai
- 1/2 sdt ketumbar bubuk
- 1/2 sdt merica bubuk
- 1 cm jahe
- 1 cm kunyit
- 1/4 sdt pala bubuk
Cara membuat:
1. Cuci ayam, potong sesuai selera, lumuri air perasan jeruk nipis, diamkan sebentar, bilas, dan tiriskan.
2. Tumis bumbu halus, masukkan daun jeruk, daun salam, serai, lengkuas. Masukkan ayam, masak hingga berubah warna. Tuang air.
3. Beri kecap manis, garam, gula, penyedap jamur, fibercreme, masak hingga ayam empuk.
4. Tambahkan air lagi hingga sampai ke permukaan. Didihkan.